MATLAB Goes to Campus 2023

Pada hari Kamis, tanggal 26 Juli 2023, Jurusan Matematika Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) menerima kunjungan dari pihak MathWorks guna memperkenalkan pembaharuan produk perangkat lunak MATLAB di lingkungan kampus. Sebelumnya, Matematika UNPAR telah menjadi salah satu pengguna perangkat lunak tersebut yang dimanfaatkan untuk kegiatan penelitian dan pengajaran bagi para mahasiswa. Perkenalan pembaharuan produk tersebut dipresentasikan oleh Bapak Bambang Nugroho selaku Account Manager MathWorks di Indonesia.

Selain itu, pengaplikasian produk perangkat lunak MATLAB terbaru dipresentasikan dalam format seminar dengan judul “Electrification, AI and the Future of Engineering Education“, yang dibawakan oleh Bapak Nestor Fernandez selaku Application Engineer MathWorks di Filipina. Perangkat lunak tersebut membantu komputasi pembuatan mesin-mesin, seperti untuk kendaraan listrik, serta integrasi pembelajaran mesin (machine learning) dengan perangkat lunak lainnya seperti TensorFlow, PyTorch, dll.

X