Program Matematika Terapan

Dua puluh tahun belakangan ini, dunia keuangan telah berubah secara dramatis. Perkembangan teknologi informasi dan globalisasi telah mengubah pasar keuangan yang melibatkan berbagai inovasi atas produk keuangan, seperti: forward, futures, ataupun opsi. Adanya era Revolusi Industri 4.0 dalam perekonomian Indonesia khususnya sektor keuangan, seharusnya membuat masyarakat modern saat ini untuk menyikapinya sebagai suatu kemudahan dalam bertransaksi. Namun pada kenyataannya, ternyata masyarakat Indonesia belum siap beradaptasi dengan perkembangan ini, ditandai dengan kompetensi manusia yang masih terbatas. Untuk menjalin hubungan baik antara manusia Indonesia yang kompeten dengan dunia Industri 4.0, sinergi antara lembaga pendidikan dan dunia industri harus dipererat. Khususnya, untuk lembaga pendidikan seperti perguruan tinggi semacam UNPAR harus dapat mendidik lulusannya agar mampu menghadapi segala tantangan yang kerap muncul ketika mereka akan bekerja nantinya.

Oleh karena itu, mahasiswa Program Matematika Terapan UNPAR akan dibekali dasar-dasar ilmu keuangan yaitu dengan mempelajari:

Selain bidang keuangan, Program Matematika Terapan juga berfokus pada bidang industri. Salah satu model matematika bidang industri adalah model optimasi dalam dunia logistik. Dengan logika matematika, mahasiwa Program Matematika Terapan UNPAR juga dapat menentukan biaya pendistribusian barang seminimum mungkin dengan waktu yang juga singkat. Selain itu, dapat juga digunakan untuk membandingkan kebijakan-kebijakan yang dibuat serta membantu membuat keputusan. Matematika saat ini banyak digunakan di bidang industri untuk:

Selain itu, Program Studi Matematika UNPAR juga bekerja sama dengan Cybertrend Data Academy untuk ujian sertifikasi CISDV (Certified International Specialist Data Visualization) dari PASAS Singapura untuk menghasilkan lulusan-lulusan yang kompeten di bidang Data Analitik.

Alumni Prodi Matematika UNPAR telah banyak berkarya di berbagai sektor seperti industri, perbankan, pendidikan, ataupun yang melanjutkan studi baik di dalam maupun luar negeri:

  1. Dr. Irene Hendrawan (angkatan 1994) sebagai Pyschometrician di Measurement Inc, USA
  2. Anton Wardaya, M.Sc (angkatan 1996) sebagai Founder dari Wardaya College
  3. Doddy Feryanto, M.Si (angkatan 2001) sebagai Professional Mathematics Coach, Co-Founder EduPiad, dan YouTuber.
  4. Lona Natalia Naibaho, S.Si. (angkatan 2004) sebagai Senior Lead Auditor di PT. Fajar Surya Wisesa, Tbk
  5. Dr. Aurelius Zilko (angkatan 2006) sebagai Data Scientist di Booking.com, Amsterdam, Belanda
  6. Muhammad Surosad, S.Si (angkatan 2009) sebagai Business Consultant di United Tractors, Astra Internasional, Indonesia
  7. David, S.Si, MASt (angkatan 2009) sebagai Founder dari Mitra Cermat yang bergerak di bidang jasa finansial
  8. Jonathan Hoseana, M.Sc (angkatan 2010) sebagai Discrete Dynamical Systems PhD Student di Queen Mary University of London, UK
  9. Gita S. Senjaya, S.Si (angkatan 2010) sebagai Account Officer di PT Bank Panin Tbk
  10. Febriani, S.Si, CGA (angkatan 2011) sebagai Business Operation Improvement di Traveloka, Indonesia
  11. Angela Irene, S.Si (angkatan 2011) sebagai Data Mining Analyst – Risk Management di Toyota Astra Financial Services, Indonesia
  12. Yudha Prasetya, S.Si (angkatan 2012) sebagai Deputy Head of Portfolio and Risk Management di PT Mandiri Utama Finance
  13. Robby Hardiwinata, S.Si (angkatan 2012) sebagai Data Scientist Supervisor di APP Sinar Mas
  14. Robyn Irawan, S.Si (angkatan 2012) sebagai Biostatistics Postgraduate Student di Hasselt University, Belgium
  15. Aditya Tirta, S.Si (angkatan 2013) sebagai Head of Data Science at Mola TV
  16. Neilshan Loedy, S.Si (angkatan 2014) sebagai Biostatistics Masters Student di Hasselt University, Belgium

Untuk pendaftaran mahasiswa baru, dapat klik tautan berikut ini:

PENDAFTARAN MAHASISWA BARU

X